+62 852 7776 4355 halo@fortunekreatif.com

Cara Memilih Lokasi Usaha yang Strategis Agar Ramai Pembeli – Halo teman-teman Fortune Kreatif. Kita jumpa lagi di artikel bisnis yang akan membantu kamu untuk memilih lokasi usaha yang strategis agar jualanmu ramai pembeli.

Menentukan lokasi usaha harus kamu pertimbangkan sejak awal. Karena lokasi usaha memiliki peran penting yang turut andil dalam menentukan sukses atau gagalnya usaha kamu. Pada kenyataannya saat ini, di era serba online dimana pemasaran juga dilakukan secara online tidak semua usaha membutuhkan lokasi yang strategis.

Usaha-usaha yang pemasarannya dilakukan secara offline dan biasanya memiliki perputaran arus bisnis yang cepat perlu merencanakan lokasi atau tempat usaha yang strategis.Usaha dengan perputaran cepat biasanya usaha yang menjual barang atau kebutuhan pokok. Misalnya usaha di bidang kuliner, pakaian dan bahan pangan. Sedangkan usaha yang pemasarannya dilakukan secara online boleh skip dulu dalam menentukan lokasi usaha.

Lalu mengapa usaha perlu memikirkan lokasi yang strategis? Dan apa saja ciri-ciri tempat usaha yang strategis?

Mengapa dalam Usaha Kita Harus Memikirkan Lokasi Tempat Kita Usaha?

Meskipun terkadang kita juga menjumpai tempat usaha yang kurang strategis namun usaha tersebut ramai. Nah, mungkin ini bisa juga dari faktor selain lokasi misalnya promosi dari mulut ke mulut atau lamanya tempat usaha tersebut.

Pemilihan tempat usaha harus dipertimbangkan. Mengapa? Karena lokasi usaha akan memengaruhi calon pelanggan untuk mengetahui adanya usaha dan kemudahan akses.  Lokasi yang jauh dan susahnya akses akan menyebabkan pembeli malas untuk datang ke usahamu.

Ciri-Ciri Tempat Usaha Yang Strategis

Untuk menentukan lokasi usaha mana yang strategis, kami membagikan beberapa ciri-ciri tempat usaha yang strategis di bawah ini. Yuk coba bandingkan apakah lokasi yang kamu pilih sudah sesuai atau belum.

Kami juga ada artikel lain, pas banget untuk kamu yang sedang merencanakan bisnis:

Cara Riset Produk yang Berpeluang Laku di Pasaran Tanpa Ribet

3 Sosmed Local SEO:  Page 1 Google Mudah untuk Usaha

Lokasi Usaha Yang Mudah Dijangkau Konsumen

lokasi usaha mudah dijangkau

Konsumen yang akan datang ke lokasi usahamu pasti akan mempertimbangkan kemudahan menuju lokasi. Lokasi usaha yang sulit dijangkau memungkinkan konsumen memilih alternatif lain selain usaha kamu, misalnya memilih untuk pergi ke pesaingmu.

Cara menentukan lokasi usaha yang baik adalah dengan memperhitungkan semua cara yang bisa konsumen lakukan untuk mencapai ke lokasi usahamu. Buat pula estimasi waktu dan jarak yang diperlukan calon pelanggan. Selain itu perhatikan pula faktor kenyamanan lokasi misalnya ketersediaan parkir.

Lokasi Usaha Yang Sesuai Demografi Konsumen

Sesuaikan lokasi usaha dengan target pasar

Terdapat tiga faktor untuk menentukan demografi konsumen yaitu gender, usia dan tingkat pendapatan. Dari demografi ini kamu bisa menentukan lokasi usaha yang cocok di lingkungan yang seperti apa dan langkah pemasaran selanjutnya.

Lokasi Usaha yang Berdekatan Dengan Kompetitor

Pernah melihat minimarket baru di dekat minimarket pesaing? Atau penjual nasi goreng baru yang lokasinya dekat banget sama penjual goreng yang udah ada? Ini adalah salah satu tips menentukan lokasi usaha agar kamu tidak perlu effort lebih untuk mencari pelanggan.

Lokasi usaha yang dekat dengan kompetitor membuat kamu tidak perlu terlalu banyak memasarkan atau mengiklankan tempat usaha kamu. Karena secara otomatis pelanggan akan mengetahui ada usaha baru di tempat tersebut. Buat tempat usaha yang lebih menarik dari usaha yang sudah ada, tunggu pelanggan pasti penasaran dan mampir ke usaha kamu.

Buat Luas Tempat Usaha yang Ideal

Luas tempat usaha ideal

Pengunjung yang tertarik akan mendatangi tempat usahamu. Bila tempat usaha terlalu kecil pasti akan menyebabkan pengunjung berdesakan. Hal ini tentunya mengurangi kenyamanan pengunjung. Buat tempat usahamu memiliki luas ideal untuk memudahkan konsumen dalam menjelajah berbagai produk yang kamu tawarkan.

Oke, cukup sekian artikel kami tentang Cara Memilih Lokasi Usaha yang Strategis Agar Ramai Pembeli . Semoga  tips ini membantu teman-teman untuk merencanakan lokasi usaha agar penjualan ramai.

Apabila, ada saran atau pertanyaan terkait landing page, copywriting, website dan optimasi bisnis boleh langsung tinggalkan komentar di bawah ini. Terimaksih teman-teman Fortune Kreatif. Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

×

Hai!

Yuk, ceritakan kebutuhan strategi Digital Branding untuk Bisnis hebat Anda bersama Kami melalui WhatsApp. Atau hubungi kami melalui email di halo@fortunekreatif.com

× Minta Penawaran